Home » Kegiatan Be-Blog » Kompasiana Dari Dekat Sekali

Kompasiana Dari Dekat Sekali

Saat menerima undangan via fb-messages dari Mas Iskandar Zulkarnaen saya sempat tertegun. “Datang tidak ya?. Haduh!, kalau tidak datang berarti melewatkan lagi sejarah” . Wajar saja keraguan hadir, lantaran saya bukan penulis aktif di Kompasiana. Meski menjadi anggota semenjak 17 Desember 2008, saya baru memposting tiga tulisan. Ya, itulah kelemahan saya, kegiatan perburuhan telah membunuh waktu menulis saya. Namun akhirnya saya memutuskan untuk datang juga. Kamis sore pukul 17.30, saya telah duduk merokok bersama beberapa preman dan tukang ojek, di sebuah halte Jalan Cikini Raya. Tepat didepan Menteng Huis, gedung acara Kompasiana digelar.

Didepan pintu masuk, saat mengantri registrasi Marios Place , saya bertemu dengan Masim Sugianto , kawan lama saya. Didalam ruang, saya memilih tempat duduk dekat podium. Karena Digital Camera danSmartphone saya, jangkauan cahayanya tidak bagus. Sementara saya akan mengirim beberapa gambar momen acara ke Facebook. Disinilah kemudian saya satu meja dengan Pak Boy Rachmad yang perokok berat itu dan Pak Arifin Basyir yang tinggal di Bogor. Kami bertetanggaan dengan Pak Syarif Ridwan , Pak Kusmayanto Kadiman , juga Pak Edi Taslim dan Pak Taufik H Mihardja .

Acara dimulai pukul 19.30. Mundur satu setengah jam dari jadwal. Dibuka dengan sambutan Pak Taufik (Direktur Kompas.Com) yang menargetkan Kompasiana mencapai 100 besar di Alexa. Kemudian dilanjutkan sambutan Pak Kusmayanto (mantan Menristek KB1) yang meminta disain kompasiana dapat mengakomodir empat generasi penggunanya. Kemudian disambung talkshow dengan bintang tamu selebritis, yaitu Piyu Padi dan Pandji Pragiwaksono. Dalam acara, Piyu sempat membawakan dua lagu Padi. Sementara Pandji nge-rap bersama-sama para kompasianer, serta sharing pengalaman mengenai berjualan CD Audio melalui social media.

Yang menarik adalah saat kompasianer Pak Jodhi Yudono tampil menyumbangkan lagu-lagu baladanya. Sobat Mbah Surip ini suaranya bagus sekali. Beliau juga mengiringi Madame Linda Jalil menyanyikan hymne Kompasiana, yang secara serempak dinyanyikan bersama-sama seluruh kompasianer. Mesra sekali, tentu bukan kualitas suara yang ingin dicapai, tetapi suasana kebersamaan dan keakraban yang ingin dicari. Kemudian dilanjutkan testimoni dari para kompasianer cacat yang kini telah memulai blog bisnis. Serta pengangkatan Pak Prayitno Ramelan sebagai Bapak Public Kompasiana. Acara ditutup dengan pemotongan kue dan peresmian tampilan baru Kompasiana: Sharing.Connecting.

Tidak sampai menunggu ramah tamah, usai acara resmi. Saya menyelinap keluar, segera melangkah pulang. Malam itu saya bahagia sekali. Sopir taxi yang memperhatikan dengan lugu bertanya, “ada apa Pak, dari tadi kok senyum-senyum sendiri?” Saya tidak menjawab. Hanya bathin berbisik, bahwa malam ini saya telah berada ditengah habitat yang saya impikan sejak lama.

Selamat Ulang Tahun Kompasiana!

miror-blog: http://www.yordan.web.id

Print Artikel Ini Print Artikel Ini
Posted by yordansyah on Oct 26 2009. Filed under Kegiatan Be-Blog. You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. You can leave a response or trackback to this entry

Leave a Reply

RSS Planet Aggregator

  • Scroll News Ticker Sederhana Menggunakan jQuery LI Scroller Pada WordPress
  • Ngopy Bareng Bersama Tifatul Sembiring, Menkominfo RI
  • Workshop Pembelajaran Berbasis Online For Super Teacher
  • Implementasi DomainKeys pada Zimbra & SLES 11 SP1 Menggunakan OpenDKIM
  • Selamat Hari Ibu, Jasamu Tiada Tara
  • Selamat Hari Ibu, Jasamu Tiada Tara

Amprokan Blogger | Temu Blogger Nusantara


Amprokan Blogger

Sponsor

images-1

---

Member Be-Blog

Sudahkah Anda menjadi bagian dari Be-Blog?

Siapa saja yang sudah terdaftar?

Login

Login Anggota
Lost Password?

Shoutbox


Loading

WP Shoutbox
Name
Website
Message
Smile
:mrgreen::neutral::twisted::arrow::shock::smile::???::cool::evil::grin::idea::oops::razz::roll::wink::cry::eek::lol::mad::sad:8-)8-O:-(:-):-?:-D:-P:-o:-x:-|;-)8)8O:(:):?:D:P:o:x:|;):!::?:



Gabung di Milis Blogger Bekasi

Powered by Yahoo Groups

© 2010 Komunitas Blogger Bekasi. All Rights Reserved. Log in

Switch to our mobile site

- Designed by Gabfire Themes