- Komunitas Blogger Bekasi - http://bloggerbekasi.com -

Perjalanan Panjang di Hari Minggu

Posted By adyanti rahmarina On March 22, 2010 @ 10:59 AM In Kegiatan Be-Blog | 6 Comments

Begitu mulai nulis cerita ini,masih dengan badan pegel-pegel,cape banget,plus bête karena foto-foto kegiatan tiba-tiba menghilang dari memori handphone setelah di kirim ke handphone Pa harun (harusnya di copy malah ke-send -_- )

Kegiatan hari minggu,21 Maret 2010 diawali dengan saya yang biasa ontime,malah belum mandi & siap-siap waktu di jemput Arief ke rumah. Alhasil,gedebak-gedebuk sambil terus di buru-buru sama Mamah,saya pun menyelesaikan ‘ritual’ perempuan kalo mau ke rumah dengan cukup singkat,20 menit aja (biasanya bisa 1 jam). Dari rumah saya,kami bergerak ke Islamic Center Bekasi yang kali ini kebagian jadi meeting point. Ternyata disana sudah ada wahid & Joko. Disusul kami kedatangan Ibu Yani & suami beserta anaknya yang dulu pernah nyumbang buku juga waktu event Car Freeday 21 Februari [1]. Lalu kami juga kedatangan wajah baru,yaitu Edi,Lia,Pita dan Kiki yang mencoba bergabung dengan kegiatan SeBUAI.

[2]

Jam 10 tepat,kami berangkat menuju Hembo,Proyek di Jl. Mayor Oking. Syukurlah disana ngga lagi kebanjiran lagi seperti pertama kami kesana [3]. Mas Adi, staf pengajar disana juga baru datang ketika kami sampai disana. Kami pun duduk ngariung di musholla yang juga jadi tempat berkumpul anak-anak. Setelah sedikit memberikan kata-kata pembukaan,kami naik ke ruang atas yang berfungsi sebagai ruang belajar & juga perpustakaan. Team SeBUAI lalu ngobrol-ngobrol dengan beberapa anak yang ada disana & menyerahkan buku untuk keperluan perpustakaan disana. Total ada 86 buku yang disumbangkan hari itu.

Lalu kami turun lagi ke musholla & memulai permainan bersama anak-anak kecil disana. Mereka awalnya malu-malu waktu di suruh memperkenalkan diri. Beberapa anak langsung familiar sama Team SeBUAI Karena sudah pernah ketemu sebelumnya (cerita lengkapnya disini). Lalu saya mengawali permainan dengan membuat permainan “melanjutkan kata”. Jadi, saya memulai dengan kata Makan, lalu anak disamping saya meneruskan kata dengan di awali kata Kan (dari Ma-Kan) dan begitu seterusnya. Yang tidak bisa meneruskan kata,harus keluar dari lingkaran & nanti di hukum. Team SeBUAI pun ikut dalam perrmainan & ngga luput dari hukuman karena ngga bisa melanjutkan kata. Seru banget deh pokoknya. Dalam permainan ini anak-anak di tuntut konsentrasi & kreatifitas dalam melanjutkan kata-kata. Setelah 2 putaran lingkaran,akhirnya Wahid,Kiki,Pita,Eddi,dan Rina harus di hokum. Rina yang masih duduk di kelas 4 SD pun dengan sukarela mengajari Kakak-kakak SeBUAI yang di hokum untuk menyanyi. Kami semua pun larut dalam tawa & gembira.

[4]

[5]

[6]

Permainan dilanjutkan dengan berjalan memutar dalam lingkaran mengikuti lagu. Lalu ketika lagu berhenti,saya meneriakan “stop 2” yang artinya harus berpasangan 2 orang. Lalu lagu di putar lagi, kami pun berjalan memutar lagi. Lalu saya meneriakan “stop 3” yang artinya harus berpasangan 3 orang. Anak-anak senang sekali,walaupun ada sedikit inside nada yang berantem. Yah,biasalaha, anak-anak kan sering salah paham sama temennya. Tapi Team SeBUAI bisa mengendalikan situasi. Kami pun duduk & istirahat sambil minum & ngobrol-ngobrol. Waktu saya Tanya sama anak-anak “cape ngga??” mereka jawab “nggaaaaaaaaaaaaa” dengan kompaknya. Waduuhh….celaka ini! Padahal muka-muka Team SeBUAI udah kelelahan & keringetan banget. Umur emang ngga bisa di bohongin. Hehehehe…..Karena sudah masuk waktu sholat Dzuhur,kami pun sholat berjamaah dengan anak-anak & juga Mas Adi. Selepas sholat,kami pun pamitan karena akan melanjutkan perjalanan ke Babelan untuk survey Perpustakaan disana. Sebelum pulang,foto-foto dulu donk,,,,,

[7]

[8]

Team berangkat ke Babelan minus Anggri,Putri & Dimas yang pamit ngga ikut rombongan. Kiki,Pita,Saya, dan Lia yang memang Cuma 4 orang perempuan yang tersisa naik mobil. Sementara Arief,Joko,Wahid,Fai,dan Eddy naik motor. Ternyata saudara-saudara, Babelan itu jauuuuuuuuuuuuh sekaliii……………Walaupun jalannya Cuma lurus aja,tapi bener-bener jauh. Team SeBUAI yang emang ngga pernah tau Bekasi bagian utara ini,sempet shock. Dari pasar Babelan,lokasi yang dituju masih lurus terus 5 km sampai jembatan CBL. Dan gedung ALU yang di maksud berada persis di sebelah kanan jembatan CBL. Lantas? Team SeBUAI shock karena perjalanan yang jauh di terik matahari dan kaget dengan lokasi Gedung Alu yang berada di tengah lapangan yang gersang.

Kami langsung disambut oleh Pak Alek & Pak Sanusi. Kami juga dijelaskan tentang rencana pemekaran kabupaten bekasi utara. Kami juga baru tahu kalau ternyata,bekasi utara itu memiliki potensi yang luar biasa hebat. Kami di ajak melihat gedung yang akan digunakan untuk perpustakaan bagi masyarakat disana. Bisa dikatakan masyarakat disana memang agak tertinggal. Fasilitas umum pun sulit dijangkau karena jaraknya sangat jauh. Pak Sanusi bilang “saya & warga disini senang & bangga karena adek-adek dari SeBUAI ini mau membantu kami dalam bidang pendidikan dengan memfasilitasi buku-buku untuk perpustakaan supaya masyrakat disini mendapat pencerahan”. Yah,semoga SeBUAI bisa melakukan dengan maksimal.

[9]

Karena hari semakin sore,kami pun bergegas pamit. Dari Babelan,kami menuju UNISMA karena sudah di tunggu Bang Ane untuk koordinasi launching Perpustakaan untuk anak-anak jalanan di Gedung Juang, Tambun yang akan dilaksanakan tanggal 27 Maret 2010. Dari UNISMA,Team SeBUAI menuju basecamp yang ngga lain adalah rumah saya di Taman Narogong. Team pun sempat beristirahat & sholat Ashar sambil menurunkan buku-buku yang merupakan hasil sumbangan dari Bu Yani,Kiki,Pita,Eddi dan Lia. Total ada 2 kardus & 4 kantong plastic besar. Terima kasih semuanya.

Dari rumah saya,Team meluncur ke Kemang Pratama untuk meeting dengan Pa Harun yang hari itu berhalangan hadir dalam kegiatan SeBUAI. Team yang tersisa sore itu tinggal Saya,Arif,Joko,Wahid, dan Fai. Kami pun melaporkan hasil kegiatan SeBUAI yang memang padat sambil merancang kegiatan tanggal 27 Maret. Jam 19.00 meeting pun selesai.

Senin,22 Maret 2010 anak-anak jalanan & pengamen yang tergabung dalam Komunitas Pengamen Jalanan (KPJ) Kota melakukan aksi bersih kota dari mulai Tol Timur sampai ke Pemda. Sedangkan tanggal 23 Maret malam hari,giliran Komunitas Seniman Gedung Juang (KSGJ) melakukan acara syukuran di Gedung Juang yang dilanjutkan acara bersih gedung Juang tanggal 24 Maret 2010 & acara puncaknya tanggal 27 Maret 2010 yaitu launching Perpustakaan SeBUAI di Gedung Juang.

[10]

Hmmhh…..bener-bener hari minggu yang panjang & melelahkan. Begitu banyak pengalaman yang kami dapat dan merupakan ‘suntikan’ semangat buat kami. Semoga saja apa yang kami lakukan senantiasa di mudahkan jalannya walaupun dengan segala kekurangan, terutama dalam hal yang agak sensitif (baca:keuangan) Hehehehe…..^^. Tapi itu tidak menyurutkan niat & langkah kami untuk membuat anak-anak yang tidak mampu supaya tetap bisa melihat dunia. Buat temen-temen yang ingin bergabung,kami persilahkan dengan senang hati.

Profil SeBUAI dapat dilihat disini [11],disini [12],dan disini [13]


Article printed from Komunitas Blogger Bekasi: http://bloggerbekasi.com

URL to article: http://bloggerbekasi.com/2010/03/22/perjalanan-panjang-di-hari-minggu.html

URLs in this post:

[1] Car Freeday 21 Februari: http://sejutabuku.org/2010/02/24/sebuai-21-februari-‘10/

[2] Image: http://bloggerbekasi.com/wp-content/uploads/2010/03/210320101278.jpg

[3] pertama kami kesana: http://bloggerbekasi.com/2010/02/15/1st-action-sejuta-buku-untuk-anak-indonesia.html

[4] Image: http://bloggerbekasi.com/wp-content/uploads/2010/03/210320101286.jpg

[5] Image: http://bloggerbekasi.com/wp-content/uploads/2010/03/210320101288.jpg

[6] Image: http://bloggerbekasi.com/wp-content/uploads/2010/03/210320101310.jpg

[7] Image: http://bloggerbekasi.com/wp-content/uploads/2010/03/210320101319.jpg

[8] Image: http://bloggerbekasi.com/wp-content/uploads/2010/03/210320101321.jpg

[9] Image: http://bloggerbekasi.com/wp-content/uploads/2010/03/210320101344.jpg

[10] Image: http://bloggerbekasi.com/wp-content/uploads/2010/03/101_0627.jpg

[11] disini: http://sejutabuku.org/

[12] disini: http://www.facebook.com/pages/SEJUTA-BUKU-UNTUK-ANAK-INDONESIA/453027865695?ref=ts

[13] disini: http://www.facebook.com/group.php?gid=262636666213&ref=mf

Copyright © 2009 Komunitas Blogger Bekasi : http://www.bloggerbekasi.com. All rights reserved.