Selamat, Kota Bekasi Dapat Piala Adipura 2010
Bekasi-Ku, Head Line Monday, June 7th, 2010 2,837 views
Kota Bekasi akhirnya mendapat Piala Adipura 2010. Jumat 4 Juni 2010, Kementerian Lingkungan Hidup menyatakan Kota Bekasi sebagai salah satu penerima Piala Adipura kategori Kota Metropolitan.
Peraihan Piala Adipura 2010 ini merupakan suatu pencapaian yang luar biasa dan cermin keberhasilan serta kerja keras dari seluruh elemen masyarakat yang dipimpin Walikota Mochtar Mohammad. Usaha Walikota untuk mendapatkan Piala Adipura diawali dengan langkah yang tidak mengenal lelah lewat kampanye 3K (kebersihan, keindahan, ketertiban) secara langsung ke masyarakat Bekasi maupun lewat media massa dan internet.
Dari pantauan terhadap penilaian yang dilakukan, selain keberhasilan mendorong peran dan partisipasi masyarakat Kota Bekasi, salah satu pencapaian Kota Bekasi yang mencuat adalah keberhasilannya untuk mengelola dan memanfaatkan sampah di Tempat Pengolahan Akhir (TPA) Bantar Gebang menjadi sumber energi alternatif. Hal ini yang juga yang menjadi alasan kenapa Blogger Bekasi berupaya mempublikasikan keberhasilan pengelolaan sampah saat kegiatan Amprokan Blogger 2010. Dampaknya luar biasa, para blogger dari berbagai daerah di Indonesia yang mengunjungi tempat tersebut mempublikasikan banyak tulisan di blog dan berbagai jejaring sosial lainya dengan tema Bekasi Bersih Partisipasi Blogger.
Mewakili teman-teman blogger Bekasi, saya mengucapkan selamat kepada Walikota Mochtar Mohammad beserta jajarannya dan tentu saja seluruh masyarakat kota Bekasi. Semoga keberhasilan mendapatkan Piala Adipura ini bisa mewujudkan harapan kita semua agar Kota Bekasi menjadi kota yang bersih, hijau, dan tertib. Kota yang nyaman ditinggali warganya. Tantangan setelah meraih Piala Adipura adalah perlunya untuk mempertahankan dan meningkatkan keberhasilan yang telah dicapai dan memelihara kesedaran masyarakat Kota Bekasi untuk turut serta menjaga kebersihan kota.
Aris Heru Utomo
Ketua Komunitas Blogger Bekasi


Alhamdulillah, selamat buat Bekasi atas Adipura nya. Semoga bisa terus dipertahankan semangat kebersihannya. Bangga euy jadi warga Bekasi.
[Reply]
Selamat buat Kota Bekasi atas pencapaian prestasi ini..
[Reply]
Selamat kepada kota bekasi atas penghargaan yang diraih, semoga penghargaan adipura merupakan “wujud asli” atau “wujud sesungguhnya” cerminan kebersihan dan keteduhan kota bekasi.. jangan sampai piala adipura yang diraih hanya karena lobi-lobi politik tingkat penguasa saja. terimakasih
[Reply]
alhamdulillah, mimpi saya selama ini menjadi kenyataan. Ternyata peran blogger dalam mempublikasikan kegiatan di kota bekasi dibaca dan didengar para dewan juri.
Saya ucapkan selamat kepada bapak walikota dan wakil walikota.
salam
Omjay
[Reply]
berita terkait:
http://berita.liputan6.com/daerah/201006/280497/Bekasi.Raih.Adipura.Metropolitan
http://www.antarajawabarat.com/lihat/berita/23796/bekasi-raih-adipura-kategori-metropolitan
http://www.poskota.co.id/bodetabek-plus/bekasi-bodetabek-plus/2010/04/02/walikota-optimis-bekasi-raih-adipura
salam
Omjay
[Reply]
saya bangga tinggal di kota bekasi !!!
krna banyak terdapat org2 hebat di dalamnya…
maju trus untuk bekasi…
IBOTE pun akan siap menharumkan nama kota Bekasi.
b^_^d
[Reply]
selamat untuk kota bekasi, meraih adipura di tahun 2010…jaya terus bekasi
[Reply]
tidak sia - sia perjuangan bekasi menghasilkan buah yang sangat manis…Blogkar mengucapkan selamat , kota bekasi meraih adipura di tahun 2010…ga sangka bekasi bersih partisipasi blogger mendorong bekasi mendapatkan adipura…sukses salalu
[Reply]
Selamat, mudah2an tidak hanya simbolnya (piala adipura) nya saja yg didapat, tapi apa yg seharusnya menjadi ciri khas kota peraih adipura ini terus melekat di bekasi (bersih, sejuk, hijau, tertib dll…)
[Reply]
Alhamdulillah,,,Selamat buat kota Bekasi.
Bangga rasanya walau sebagai warga pendatang baru di Bekasi, makin betah rasanya tinggal di Bekasi.
Mudah-mudahan prestasinya bisa dipertahankan dan lebih baik lagi. Amin
[Reply]
Selamat buat Kota bekasi………… setelah perjuangan yang melelahkan, sekarang yang lebih berat …mempertahankan……………
[Reply]
[...] This post was mentioned on Twitter by Thaif Alvian, bloggerbekasi. bloggerbekasi said: [Bloggerbekasi.Com] Selamat, Kota Bekasi Raih Adipura 2010: Kota Bekasi akhirnya meraih Piala Adipura 2010. Berita… http://bit.ly/9byuVh [...]
Beneran ya? Bukan mimpi kan? Amin. Tapi kok gak jauh dr tempatku masih banyk yg suka buang sampah sembarangan ya???
[Reply]
selamaat sekali lagi selamat!!
tadi saya dan seluruh temen” dari SMA 6 yang menunggu di depan gerbang ikut merayakan arak” an bapak wali . pak mochtra
[Reply]
Pertahankan terus Bekasi…………..
[Reply]
alhamdulillah,congratulations for the city of bekasi for getting the adipura award 2010,,hope u can keep it next year,,,bravo,my bornly city…hehe(mav,klo salah kata)
[Reply]
Alhamdulillah Bekasi mendapat piala Adipura 2010 .. Seperti dugaan saya dalam lomba Blog Contest Bekasi Bersih Partisipasi Blogger..
http://www.gudangmateri.com/2010/03/bekasi-bersih-partisipasi-blogger.html
dan atas kunjungan kawan juga ke Bantar Gebang..
http://www.gudangmateri.com/2010/03/bekasi-bersih-blogger-ke-bantar-gebang.html
[Reply]
memang bantar gebang patut di perhatikan ..
http://www.gudangmateri.com/2010/02/cinta-bekasi-cinta-bantar-gebang.html
[Reply]
Selamat kepada Bekasi.. TIM Sukses Adipura gak sia-sia.. lalu lalang di depan Kampus saya (Cut Meutia).. dalam 3K.. I Like Bekasi
[Reply]
Wah bangga deh tinggal di Bekasi. Congrats yaa! ^^
[Reply]
BRAVO ………KOTA TERCINTA BEKASI , PERTAHANKAN ADIPURA TERUTAMA K3 ……..
[Reply]