Home » Head Line » Menuju Pesta Blogger di Tahun Keempat

Menuju Pesta Blogger di Tahun Keempat

Gegap Gempita penyelenggaraan hajatan kopdar blogger terbesar di dunia, Pesta Blogger 2010, sudah mulai terasa di berbagai blog dan jaringan sosial media belakangan ini. Mulai dari Kicauan di twitter, update status di Facebook, Koprol maupun Plurk terasa riuh rendah menyongsong acara yang akan diadakan di Rasuna Episentrum Kuningan, Jakarta Selatan pada Hari Sabtu, 30 Oktober 2010.

Tema Pesta Blogger 2010 yakni “Merayakan Keberagaman” menjadi sebuah daya tarik tersendiri karena memasuki tahun keempat penyelenggaraannya, Pesta Blogger kali ini merangkul aktifis online dan social media untuk ikut bergabung bersama dalam semarak hajatan tersebut. Diperkirakan sekitar 1500 orang akan hadir dan di sesi “break-session” setelah makan siang, banyak komunitas ikut berpartisipasi dan berbagi dengan para peserta, selain itu beberapa komunitas membuka stand pameran khusus di area pesta (silahkan lihat daftar pengisi acara disini).

Sama seperti tahun sebelumnya juga dilaksanakan Blogshop dan Mini Pesta Blogger di 10 kota di Indonesia (Makassar, Padang, Pontianak,Banjarmasin, Manado, Jogjakarta, Surabaya, Madura, Aceh dan Medan). Bila pada Blogshop tahun lalu saya ke Makassar, maka tahun ini giliran saya ikut hadir dalam acara Blogshop di Yogyakarta. Lomba yang dilaksanakan juga jauh lebih banyak dibanding tahun sebelumnya dengan menyajikan hadiah-hadiah yang menarik.

Saya sendiri menjadi saksi perjalanan Pesta Blogger sejak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2007 dengan tema “Suara Baru Indonesia” di Gedung Bioskop Blitz Megaplex. Di Pesta Blogger pertama ini dicanangkan Hari Blogger Nasional setiap tanggal 27 Oktober oleh Menkominfo yang ketika itu dijabat oleh Muh.Nuh (saya menuliskan laporan pelaksanannya disini)

Pada Pesta Blogger tahun berikutnya yang mengusung tema “Blogging for Society”, saya bahkan menjadi salah satu pembicara dalam panel diskusi paripurna. Acara ini diadakan di Auditorium Menara BPPT. Tahun lalu, saya terlibat menjadi salah satu steering committee pelaksanaan Pesta Blogger ketiga dengan tema “One Spirit, One Nation”yang diadakan di Gedung SMESCO.

Pesta Blogger tahun ini akan lebih spektakuler, meriah dan kolosal, dan pastikan anda juga ikut hadir merasakan sensasi tersebut dengan mendaftarkan diri disini.

Sampai jumpa di Pesta Blogger keempat, ajang kopdar akbar Blogger dan penggiat online Indonesia!

Print Artikel Ini Print Artikel Ini
Posted by amriltg on Oct 21 2010. Filed under Head Line. You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. You can leave a response or trackback to this entry

1 Comment for “Menuju Pesta Blogger di Tahun Keempat”

  1. Saya baru tau nich tentang pesta blogger…mo daftar terlambat. Ada cara lain tuk daftar gak?

    [Reply]

Leave a Reply

RSS Planet Aggregator

  • Our pack’s an access to great boner!
  • Tips Proxmox Virtual Environment : Remote VNC Menggunakan Java Plugin
  • Solved, VSFTPD Problem : exit status of parent of /usr/sbin/vsftpd: 1
  • Mengembalikan Kehormatan Guru
  • WISATA BAHARI & FIELD TRIP “MENGENAL SULSEL BERSAMA ONLINERS”
  • BLOGGER MAKASSAR DAN KEMENTERIAN LUAR NEGERI RI MENGGELAR SEMINAR SOSIALISASI PENGEMBANGAN ASEAN

Amprokan Blogger | Temu Blogger Nusantara


Amprokan Blogger

Sponsor

images-1

---

Member Be-Blog

Sudahkah Anda menjadi bagian dari Be-Blog?

Siapa saja yang sudah terdaftar?

Login

Login Anggota
Lost Password?

Shoutbox


Loading

WP Shoutbox
Name
Website
Message
Smile
:mrgreen::neutral::twisted::arrow::shock::smile::???::cool::evil::grin::idea::oops::razz::roll::wink::cry::eek::lol::mad::sad:8-)8-O:-(:-):-?:-D:-P:-o:-x:-|;-)8)8O:(:):?:D:P:o:x:|;):!::?:



Gabung di Milis Blogger Bekasi

Powered by Yahoo Groups

© 2010 Komunitas Blogger Bekasi. All Rights Reserved. Log in

Switch to our mobile site

- Designed by Gabfire Themes