Warna Warni Kampungku
Bekasi-Ku, Sosial-Budaya Sunday, August 9th, 2009 1,809 views
Pagi-pagi kusiapkan sepeda tandemku dan berduaan dengan istri mencoba merasakan indahnya pagi di bulan Agustus awal ini. Rasanya segar banget dan membuat hidup ini terasa semakin terasa hidup. Akupun menyempatkan diri untuk mengundang pak RT dalam acara demo mie perto yang akan dilaksanakan jam 09.00 pagi ini di Kupat Tahu Bandung pak Ato.
Jawaban SMS dari pak RT malah membuatku terkejut.
“Kita lihat acara demo masak setelah acara kerja bakti ya pak”
“Haaa? Kerja bakti? Kapan ada undangan kerja bakti?”, begitu kataku dalam hati. Ketika kutanyakan pada istriku, maka jawabannya sama. Gak ada undangan kerja bakti!
Ya sudah namanya saja kerja bakti RT, terpaksa acara demo nonton mie perto harus ditunda dulu. Akupun ikut kerja bakti RT, tentu saja setelah mencari keringat dengan sepeda tandemku.
- Kerja Bakti : Started
Dimulai dari mengecat tembok “berlin”, begitu istilah kita, dilanjutkan dengan mengecat pos ronda satpam, pasang bendera dan juga mengecat rambu-rambu lalu lintas yang sudah terlihat usang warnanya.
- Tembok Berlin
Kuperhatikan ada sebuah keluarga yang lengkap, kecuali ibunya, dengan penuh semangat menyelesaikan pengecatan sebuah tembok. Bapak dan dua anaknya ini terus mengecat sampai tak terasa waktu sudah mendekati siang. Tembok yang tadinya penuh kata-kata bagian dari tubuh kita itu, akhirnya menjadi bersih dan cerah kembali.
- Sebelum dicat
- Proses Pengecatan oleh Bapak dan Anaknya
- “]
- Diselesaikan oleh Sepasang Anak [kakak beradik
Ketika aku menuju ke pos jaga satpam, kulihat beraneka makanan ringan berada disana. Kelihatannya sebagian besar warga tekah membawa makanan sendiri-sendiri, sehingga makanan bertumpuk-tumpuk. Aku sampai bingung memilihnya, soalnya semua terlihat lezat dan menarik minat.
- Salah Satu Tempat Makanan
- Makanan memang berlimpah
Kuperhatikan juga seorang yan gsudah sepuh begitu rajin mengecat, meskipun dia tidak ditemani kawan-kawannya, sementara sebagai dari kita [termasuk aku] lebih layak disebut mandor daripada pekerja bakti.
- Sendirian Mengecat
Ketika orang lain asyik bekerja bakti, kita malahan asyik membahas pertempuran antara1 [satu] orang teroris melawan sepasukan polisi selama 17 jam. Wah lebih seru obrolan kami daripada pertempuran itu sendiri.
Selepas acara kerja bakti ini aku sudah menyiapkan diri untuk meluncur ke Kupat Tahu Bandung pak Ato untuk melihat demo mie Perto. Eh… ternyata aku salah. Masih ada acara rapat koordinasi acara 17 Agustusan di rumahku.
“Pak Eko, pinjem pendoponya untuk ngaso kawan-kawan ya…”, begitu kata pak RT. Akupun tentu saja mengiyakannya dan terjadilah rapat hari itu di teras depan rumahku.
- Rapat RT : STARTED !
- Kebagian Nulis hasil Rapat
Seperti biasa obrolan bertambah seru ketika semua pekerja bakti sudah berkumpul di teras rumahku. Beberapa orang mencoba main keyboard sambil berkaraoke, tetapi sebentar kemudian mereka semua sudah asyik terlibat dalam pembicaraan acara 17an.
Setelah melalui penawaran yang cukup lama, maka diputuskan acara 17an RT diadakan hari Sabtu tanggal 15 Agustus 2009. Acara lomba, seperti biasa diadakan di depan rumahku dan acara Tasyajuran di depan rumah pak RT.
Ini tentu acara rutin yang sama dengan tahun-tahun lalu, bedanya untuk tahun ini aku mungkin tidak bisa ikut berpartisipasi, karena sudah terlanjur mengikuti acara TOURING yang diadakan oleh Waskita Bikers Community [WBC].
Acara bulan Agustus ini memang bertumpuk-tumpuk. Sampai ketawa kalau melihat undangan yang ada di mejaku. Semuanya terjadi di hari Minggu dan Sabtu dan di bulan Agustus awal sampai pertengahan.
Belum selesai acara rapat, eh sudah datang rombongan dari Usaha Bersama Cimart. Mereka mebawa 2 [dua] orang calon karyawan untuk diwawancarai di rumahku.
Akhirnya akupun mewawancarai mereka di sela-sela acara rapat RT itu. Sebentar kemudian acara RT buabar dengan sendirinya, aku hanya bisa mengantar mereka ke pagar pintu halaman rumah.
Selesailah sudah acara di siang hari ini. Sungguh siang yang puadat acara. Untung mbak Wiwin segera datangms ehingga proses wawancara selanjutnya ditangani langsung oelh mabk Wiwin.
Semoga pegawai yang diterima sesuai dengan kondisi UB Cimart saat ini. Amin.
Dua-duanya sama bagusnya dan agak kesulitan untuk memilih di antar dua ini, tetapi kita harus memilih dan pilihan final akan diputuskan oleh Dirut Cimart beserta Dir Ops Cimart.
Alhamdulillah, terima kasih Tuhan atas anugerah yang kau berikan pada negara ini dan pada keluargaku.
Salam FUNtastic.
+++
- Rapat 17an
- Pos Jaga Satpam
- Segernya Minuman Ini
…
.


wah, mas eko dah siap panjat pinang nech kayaknya???
[Reply]
wah..seru ya pak. Tadi siang, di RT saya diadakan lomba-lomba 17-an untuk anak-anak. Sayang Rizky dan Alya tidak dapat juara
[Reply]
Salam
Baru dalam tahun ini aku tidak masuk kepengurusan 17an RT. Aneh, tapi kita nikmati saja ya…
Aku kebetulan ikut mendukung acara 17an di kantor yang seabrek…!:-)
Salam FUNtastic
[Reply]
Salam
Pak ATG, yang penting kan ikutnya to pak bukan juaranya.
Hehehe….
MERDEKA !:-)
[Reply]
????
[Reply]
eshape Reply:
August 8th, 2010 at 5:22 AM
@Galpankpade,
?????
Salam Sehati
[Reply]