Home » Artikel » ARSITEKTUR PEMBANGUNAN KABUPATEN BEKASI UTARA (1): Industri Kreatif

ARSITEKTUR PEMBANGUNAN KABUPATEN BEKASI UTARA (1): Industri Kreatif

Pengantar;
Rekan blogger,
Kan ceritanye Bekasi Utara mau dibentuk.
maka sebelon dibentuk, aye mao ngajak temen2 semua urun rembug untuk sebuah arsitektur pembangunan di Bekasi Utara. Thanks ya…

Hasil jajak pendapat pemekaran Kabupaten Bekasi telah dipublikasikan.
81 persen dari BPD yang diminta suaranya setuju. Dilanjutkan dengan SK Rekomendasi DPRD tanggal 15 Juli 2009.

Sujud syukur, bahagia
dan haru membuncah di hati rakyat Bekasi Utara. Setitik cahaya mulai
muncul untuk menerangi kawasan Bekasi Utara. Asa untuk memperbaiki
hidup, lepas dari kemiskinan. “Saya sampe gak bisa tidur pak.
Kegirangan. Apa yang kita perjuangkan selama ini Alhamdulillah menjadi
kenyataan,” ujar Sanusi Nasihun, Presiden ALU (Alian Utara). ALU
merupakan lembaga swadaya masyarakat yang konsern menggesa pemekaran
sebagai salah satu instrument untuk mengentaskan kemiskinan,
memperbaiki kesejahteraan dan mendekatkan pelayanan public kepada
masyarakat.

Cukupkah sampai disitu? Tentu tidak. Hasil jajak pendapat bukan
akhiran. Ini justru momentum penting untuk merangkai masa depan yang
lebih baik. Saatnya sekarang bergandeng tangan, mengumpulkan
puing-puing kekuatan untuk membangun ‘tempat kite diberanakin.’
Salah satu prioritas kita adalah mempersiapkan konsep model pembangunan
untuk kabupaten Bekasi Utara hasil pemekaran.

Model pembangunan ini idealnya akan menjadi model arsitektur
pembangunan kawasan utara yang memiliki karakter khas. Ibarat
membangun rumah, kita rencanakan sekarang seperti apa bangunan rumah
yang nanti akan kita bangun. Modelnya seperti apa. Pintunya berapa.
Jendelanya. Perlukah pendopo. Dan lain-lain. Mulai dari filosofis
hingga teknis kita bicarakan dan rencanakan.

Berbeda dengan kawasan lain di Kabupaten Bekasi, kawasan Bekasi Utara
secara geografis terletak di pesisir. Masyarakat pinggir laut.

Lazimnya, dari sisi historis kita mengenal penduduk di wilayah ini
lebih kreatif. Karena interaksi dengan kaum pendatang lebih intens
dibanding masyarakat pedalaman yang kebanyakan agraris. Banyak ketemu
orang, banyak mengenal logat suku lain otomatis memberikan warna dan
ide baru. Wajar kemudian sejumlah kerajaan muncul di lokasi pinggir
laut.

Salah satu ciri orang pesisir adalah industri kreatif. Industry yang
mengandalkan pada ide dan pemikiran manusia. Berbahan baku inovasi dan
mimpi. Bermodalkan apa yang ada di belakang kepala tiap orang. Tempat
yang sangat aman sehingga tak ada bisa merampoknya. Dan, the sky is
limit. Batasnya langit!

Eit, sebelum berlanjut, saya ingin Anda melupakan potensi Sumber Daya
Alam. Bekasi Utara punya minyak, gas dan laut. Lupakan dulu deh!
Berat…kita harus berkelahi dulu untuk mendapatkan proyek-proyek di
sana. Bagaimana tidak, selama ini proyek-proyek itu baik main
contractor maupun sub-contractor dipegang orang lain. Yang ngebor
saja dari slumberger. Padahal tenaga ahlinya alumni SMA Negeri I
Bekasi.

Kembali ke industri kreatif. Mari E. Pangestu terpesona sekali dengan
industry kreatif. Ia bahkan menengarai saat ini sebagai momentum
kebangkitan industry kreatif. Saat ini ada 14 bidang yang diunggulkan
yakni periklanan, arsitektur, barang seni, kerajinan, desain, mode,
permainan interkatif, music seni pertunjukan,penerbitan dan
percetakan, layanan computer dan piranti lunak, radio dan televise,
riset dan pengembangan serta film, video dan fotografi.

Dari ke empat belas poin itu, tentu pesimisme muncul untuk masyarakat
Bekasi Utara. “Boro-boro buat animasi, ketemu lap top aje kayak ketemu
jin….takjuuub banget…” kata Pak Sanusi lagi.

Namun paling tidak, ada aspek kreatif yang bisa dilakukan untuk
kawasan Bekasi Utara. Misalnya begini, dari dulu kawasan ini dikenal
sebagai daerah penghasil ikan. Kabarnya, ikan gabus dari Utara sini
lebih enak dibanding ikan gabus dari daerah lain. Udang windunya juga
bagus. Sayangnya, dari zaman engkong-engkong mereka dulu sampai
sekarang mekanisme jualan hasil perikanan sama saja. Cari ikan di laut
atau di sungai-dijual. Tidak pernah terdengar ide untuk melakukan
pengembangan le bih kreatif. Misalnya budidaya ikan gabus. Kagak
pernah ada yang ternak ikan gabus. Padahal ikan satu ini benar-benar
jadi ikon. Ia punya status sendiri dalam kelas sosial Bekasi. Dari
namanya saja ia benar-benar beragam. Yang kecil disebut bunciritan,
lebih gede disebut kocolan, yang paling gede baru disebut gabus.

Mantap! Dari namanya saja sudah keliatan keistimewaannya.
Masyarakat boleh kita kritik. Tapi Pemda harus dikritik lebih keras.
Kudunya kan, ada penelitian budidaya ikan gabus. Setelah penelitian
kemudian ada implementasi, penerapan di lapangan dan penyiapan
infrastruktur dan instrument baik tata cara pembenihan, pemberian
obat, produksi, transportasi, pengemasan hingga penjualan.

Hal lain yang bisa diangkat. Betapa kebanyakan petani Bekasi Utara itu
menjual mentah. Apa adanya. Tangkap ikan dan jual. Padahal bila
diberikan sentuhan pengemasan, ada nilai tambah.
Nah, tulisan ini mudah-mudahan bisa memancing Anda yang peduli dengan
masa depan. Yang berpikir bahwa kita sebagai orang yang terdidik
bertanggungjawab dengan pengembangan dan pembangunan daerah asal.
Ada yang punya pengalaman?
[edisi selanjutnya akan membahas konsep-konsep lain perencanaan daerah
pemekaran baru. Konsep khusus buat daerah khusus. Yang bikin juga
orang asli Bekasi.]

tulisan ini dapat di akses di aliansiutara.multiply.com

Print Artikel Ini Print Artikel Ini
Posted by komar on Oct 23 2009. Filed under Artikel. You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. You can leave a response or trackback to this entry

1 Comment for “ARSITEKTUR PEMBANGUNAN KABUPATEN BEKASI UTARA (1): Industri Kreatif”

  1. terima kasih banyak atas informasinya,
    moga sukses selalu.
    jika ingin tau profil saya silahkan kunjungi..
    click this

    [Reply]

Leave a Reply

Amprokan Blogger | Temu Blogger Nusantara


Amprokan Blogger

Sponsor

images-1

---

Member Be-Blog

Sudahkah Anda menjadi bagian dari Be-Blog?

Siapa saja yang sudah terdaftar?

Login

Login Anggota
Lost Password?

Shoutbox


Loading

WP Shoutbox
Name
Website
Message
Smile
:mrgreen::neutral::twisted::arrow::shock::smile::???::cool::evil::grin::idea::oops::razz::roll::wink::cry::eek::lol::mad::sad:8-)8-O:-(:-):-?:-D:-P:-o:-x:-|;-)8)8O:(:):?:D:P:o:x:|;):!::?:



Gabung di Milis Blogger Bekasi

Powered by Yahoo Groups

© 2010 Komunitas Blogger Bekasi. All Rights Reserved. Log in

Switch to our mobile site

- Designed by Gabfire Themes