Home » Bekasi-Ku, Kuliner, Wisata » Tempat Jajan di Bekasi

Tempat Jajan di Bekasi

Sebentar lagi Umat Muslim di Dunia akan memasuki Bulan Suci Ramadhan. Ibadah Saum Ramadhan tidak bisa dipisahkan dari yang namanya “berbuka”. Banyak diantara kita yang ingin menikmati buka puasa di luar rumah dengan keluarga, saudara, teman/relasi atau dengan “bla-bla-bla” :) Oops… sadar, bulan puasa, hehehe

Di Bekasi banyak sekali tempat wisata kuliner yang bisa kita singgahi untuk berbuka puasa. Kalau mau yang instan dan tidak pusing nyari tempat, kunjungi aja Mall atau Plaza terdekat. Apa yang akan didapat? Antrian yang sangat panjang! Lalu kenapa kita tidak mencari alternatif wisata kuliner lainnya?

RM. Marga Jaya

Lokasinya tepat di samping Rumah Sakit Ibu dan Anak Hermina Bekasi. Jenis makanan yang disediakan adalah Makanan Sunda dan Indonesia. Disini terdapat menu lalap sambel, sayur asem, nasi timbel, ayam goreng dan bakar, ayam goreng kremes, cumi kesurupan, gurame asem manis, dan banyak lagi yang lainnya. Selain makanannya yang enak, tempatnya juga nyaman dan bersih, harganya pun sangat terjangkau, bahkan untuk pelajar ! Ada saung bambunya juga, dan biarpun kita makan disana sendiri ataupun rame-rame, kita tetep boleh makan di saungnya!! Apalagi sekarang udah ada fasilitas HotSpot, jadi saya bisa browsing Internet sepuasnya disana, GRATIS lagi..!!

Octopus Seafood Pekayon

di Jalan Pekayon (dekat bank BRI Pekayon)

Tel: 021 - 92881147,

Menu: Nasi + telor, Nasi + Ikan Rica-Rica, Nasi + Ayam + telor Balado, Kepiting saus padang/lada hitam, ikan bakar bumbu special, cumi bakar/goreng, udang goreng tepung, kerang darah/hijau, ayam bakar, sapo tahu, cap cay, fu yong hai, nasi goreng, sop asparagus, dll. Octopus seafood selain jual seafood juga tersedia masakan siap saji yaitu : Nasi + telor (balado) kadang - kadang Ikan Rica - Rica atau Ayam kare dll . Pokoknya enak dan harganya relatif terjangkau.

Selain makanannya yang enak, Restoran ini juga memiliki happy hour pada jam-jam tertentu dan diskon yang menarik!

Apalagi setiap hari dikasih GRATIS sayur asemnya… wah pingin nambah teruussssss. Ajaklah temen atau keluarga dan silahkan coba.

Jangan lupa beli pisgor (alias pisang gorengnya) enak bangetnya. Kayaknya pisang kepok deh. kalo dimakan rasanya kayak krupuk (KRIYUUUK) dan renyah sekali cuman Rp 2.000 koq

Masakan siap saji (masakan indonesia)nya mulai jam 10 pagi udah ada sampai malam deh

Restaurant Sami Kuring - Cikarang

Rekan-rekan sudah banyak yang tahu dan membuktikan nikmatnya aneka makanan yang tersedia di restoran yang berlokasi di samping Carefour Cikarang. Lokasinya cukup mudah dicari: Keluar Tol Cikarang Barat, belok kiri ke arah terminal Cikarang. Sekitar 50 meter setelah pertigaan, akan kelihatan sebuah gedung disebelah kanan yang bisa membangkitkan selera makan. Hehehe… emang mau makan gedungnya…

RM. Padjajaran

Lokasinya ada disebelah Grand Mall Bekasi atau lebih dikenal dengan nama Giant Bekasi Barat. Makanannya enak, ada saung dan ada arena bermain untuk anak-anak.

Masih banyak lokasi makan yang lain dan tersebar di Bekasi ini. Pastinya, masing-masing keluarga memiliki tempat favorit masing-masing.. Ayo, sharing lokasi favorit Anda di komentar bawah ini…

Print Artikel Ini Print Artikel Ini

Posted by Belajar Blog on Aug 19 2009. Filed under Bekasi-Ku, Kuliner, Wisata. You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. You can leave a response or trackback to this entry

7 Comments for “Tempat Jajan di Bekasi”

  1. favoritku itu yang murah meriah, kalau di restoran bisa mahal harganya. Enakan yang di pingir2 jalan biasanya bisa murah meriah

    salam sukses dunia akherat

    [Reply]

  2. Ada lagi yang enak dan murah khas betawi yakni sayur gabus di harapan indah.

    [Reply]

    Ichal Reply:

    @Dandun, disebelah mana bang…!

    [Reply]

  3. @Pak Rawi: Kalau untuk berbuka puasa, biasanya yang dipinggir jalanpun akan ngantri, Pak :)

    @Pak Dandun: Saya juga pernah dengar tapi belum prnah nyicipin, Pak. Alasannya karena kejauhan dari rumah saya :) Thx for info…

    [Reply]

  4. Satu lagi pak yang murah meriah terkenal dengan sayur gabusnya juga, biasanya waktu makan siang ramai sekali, posisinya di pertigaan dari jembatan pintu air (pengairan) ke arah RSUD Bekasi/Lapangan/Masjid Al-Barkah Bekasi/Kepolisian-Pembuatan SIM, kalau ke kiri Asrama Haji/Rumah Sakit Hermina/RM MargaJaya. Cuman saya lupa Nama Top nya Apa yah RM ini?

    [Reply]

  5. @Pak Halim Firhad: Iya, Pak.. Ada artikelnya di bloggerbekasi.com juga.. Baca juga http://bloggerbekasi.com/2009/08/07/sayur-gabus-pucung-makanan-favorit-orang-bekasi.html

    [Reply]

  6. Kelihatannya baru 1 bulan departemen perdagangan memberikan tempat untuk pada pedagang makanan khas dari daerah2, untuk itu silahkan coba untuk datangn ke Bekasi untuk mencicipi. Tempat parkir untuk mobil cukup luas karena di jalanan antara BCA dan Islamic center masuk kedalam. Wah banyak macam2 makanan asal kuat perutnya aja. Silahkan mencoba

    Salam,
    Suherdi

    [Reply]

Leave a Reply

Amprokan Blogger | Temu Blogger Nusantara


Amprokan Blogger

Sponsor

images-1

---

Member Be-Blog

Sudahkah Anda menjadi bagian dari Be-Blog?

Siapa saja yang sudah terdaftar?

Login

Login Anggota
Lost Password?

Shoutbox


Loading

WP Shoutbox
Name
Website
Message
Smile
:mrgreen::neutral::twisted::arrow::shock::smile::???::cool::evil::grin::idea::oops::razz::roll::wink::cry::eek::lol::mad::sad:8-)8-O:-(:-):-?:-D:-P:-o:-x:-|;-)8)8O:(:):?:D:P:o:x:|;):!::?:



Gabung di Milis Blogger Bekasi

Powered by Yahoo Groups

© 2010 Komunitas Blogger Bekasi. All Rights Reserved. Log in

Switch to our mobile site

- Designed by Gabfire Themes